Notification

×

Iklan

Iklan

Header Ads

ATSI Ajak Operator Kembangkan Aplikasi Bermanfaat

Selasa, Juni 16, 2015 | 03.11 WIB | Last Updated 2015-07-01T09:12:46Z
GENERASI INDONESIA | Indonesia Cellular Show #ICS2015 dan Gadget Show 2015 yang diadakan di Jakarta Convention Center, resmi ditutup pada Minggu (14/6) malam. Ajang yang menghadirkan berbagai produk cellular dan gadget terbaru dengan harga miring serta berbagai program hiburan dan program pendukung ini diwarnai oleh satu generasi baru di dunia telekomunikasi, teknologi generasi keempat atau 4G.

“Hampir semua operator tahun ini menampilkan atau memberikan penjelasan mengenai 4G serta bagaimana keistimewaan teknologi ini,” ujar Sekretaris Jenderal Asosiasi penyelenggara Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI), Merza Fachys.

Ia menambahkan selain promo produk terbaru, #ICS2015 juga memberikan informasi teknologi baru lainnya kepada pengunjung dan pelajar yang menghadiri pameran. Beberapa seminar dan diskusi panel yang digelar oleh panitia tak lepas dari tema 4G. Begitu juga di salah satu acara yang rutin digelar ICS, yaitu Temu Pelanggan Selular, ajang pertemuan operator dengan pelanggan. Merza berharap teknologi baru ini benar-benar dapat memberikan manfaat yang besar bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Ia menyatakan teknologi 4G yang baru diperkenalkan juga memberikan tantangan tersendiri bagi para operator karena di tahun depan, dan tahun-tahun berikutnya, operator dituntut untuk menghadirkan perkembangan lebih lanjut dari teknologi ini. “Mudah-mudahan ICS tahun depan akan lebih semarak lagi dengan hadirnya aplikasi-aplikasi baru serta pemanfaatan 4G yang lebih menekankan pada manfaatnya bagi kehidupan manusia,” ujar Merza.

Hadirnya teknologi 4G ikut mendorong antusiasme pengunjung untuk mendatangi pameran dan mendapatkan penjelasan lebih mengenai 4G. Berdasarkan catatan panitia, sampai dengan hari Minggu (14/6) kemarin, ICS 2015 berhasil menarik total pengunjung sebanyak 69.777 orang. Sementara itu, berdasarkan data yang dikumpulkan oleh panitia jumlah total transaksi selama ICS 2015 tercatat Rp 376.325.300.000,-.

[gi]


×
Berita Terbaru Update