Notification

×

Iklan

Iklan

Header Ads

Posko Covid-19 RW 02 Kelurahan Meranti Pandak Salurkan Bantuan ke Masyarakat

Minggu, Mei 17, 2020 | 20.34 WIB | Last Updated 2020-05-17T13:34:20Z
GEN-ID |  Posko Covid19 RW 02 Kelurahan Meranti Pandak Kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru menyalurkan bantuan berupa Sembako dan Masker kepada warga pada Sabtu 16 Mei 2020.

Penyerahan Bantuan dipimpin langsung Ketua Posko Covid-19 RW 02 Syaiful, yang juga aktif di Senkom Rescue Pekanbaru, didampingi oleh Ketua RW 02 Saparudin kepada seluruh Ketua RT dibawahnya.

Saiful mengatakan dirinya selaku Ketua Posko disamping harus amanah, juga merupakan panggilan kemanusian dan cinta sesama. Hal ini sudah menjadi kewajiban sebagai anggota Senkom Rescue yang dituntut untuk bisa mengabdi di masyarakat pada saat yang dibutuhkan.

"Ditengah pandemi Covid-19 saat ini kita bersama bahu membahu dan berbuat nyata membantu masyarakat, dan tetap mematuhi himbauan serta arahan dari pemerintah, agar pamdemi segera berakhir," ujar Syaiful.

Sementara itu Ketua RW 02 Saparudin menerangkan bahwa semua pihak terlibat, mulai dari Ketua RT sampai warga sekalipun.

"Semua bantuan dari Pemerintah maupun swasta yang masuk ke Posko akan kita salurkan, untuk itu kami menghimbau kepada masyarakat supaya tetap tenang, semua yang berhak dapat bantuan akan segera disalurkan oleh petugas Posko," tegas Ketua RW.

"Dan kami berpesan kepada warga, segera periksa ke Puskesmas terdekat bila dirinya merasa kesehatannya terganggu. Tetap lindungi diri, keluarga dari bahaya wabah Covid-19," tutup Saparudin.(masyai/tri)




Reporter : Taufik
Editor : Mahar P
×
Berita Terbaru Update