GEN-ID | Majenang - Sekolah Dasar Negeri (SDN) 02 Majenang mengadakan Buka Puasa Bersama (Bukber) yang berlangsung dihalaman SDN 02 Majenang, Jl. Pembangunan Nomor 5, Desa Majenang, Kecamatan Kedungpring, Kabupaten Lamongan pada Kamis, 20 Maret 2025.
Kegiatan Bukber yang digelar bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar guru dan murid serta mencari keberkahan Ramadhan
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Kepala Desa Majenang, Ita, Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 02 Majenang, Ikhsan, dari satuan pendamping pendidikan, anggota komite sekolah, perwakilan paguyuban dari kelas 1-6, dewan guru, perwakilan guru TK dan Paud Mekar Majenang dan siswa-siswi SDN 02 Majenang.
Dalam keterangannya Kepsek SDN 02 Majenang yang biasa disapa Ita mengatakan bahwa kegiatan ini untuk mempererat tali silaturahmi dan mencari keberkahan Ramadhan.
"Tujuan kegiatan buka puasa bersama di SDN 02 Majenang untuk mempererat silahturahmi antar murid dan guru serta menjadi momentum tahunan setiap bulan Suci Ramadhan," ujarnya.
Walaupun, sambungnya, hidangan yang kita sajikan ala kadarnya, karena semua murni dari kita dan untuk kita tanpa ada donatur, tetapi hikmah dari kegiatan ini sangat bermanfaat.
"Dalam kegiatan ini kita hanya berharap mendapatkan keberkahan di Bulan Ramadhan dan kebersamaan serta kekompakan terus terjalin selamanya," pungkasnya.
(Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar